Dimaafkan, Pelajar Pencuri Motor Tetap Diadili
Rabu, 06 Juni 2012 – 05:18 WIB
BATAM - Dua pelajar SMP yaitu Akmal Wahyudi dan Jumakri Ridho Faunky disidang di Pengadilan Negeri Batam, Selasa (5/6), karena mencuri sepeda motor. Kemarin jaksa penuntut Ratih menghadirkan satu orang saksi korban. Korban mengaku telah memaafkan kedua terdakwa, hanya saja dia ingin memberi efek jera kepada kedua terdakwa.
Sidang anak tersebut diketuai oleh hakim Ridwan yang tertutup untuk umum. Dalam sidang tertutup tersebut, jaksa Ratih mendakwa kedua pelajar ini melakukan pencurian dan dianggap melanggar pasal 363 KUHP.
Dakwaan tersebut menjelaskan pencurian tersebut terjadi pada 25 Maret lalu di sekitar kampung Melayu, Batubesar. Berawal ketika Akmal dan Wahyudi berboncengan mengunakan sepeda motor Suzuki Smash. Tiba-tiba motor yang mereka kendarai menabrak sepeda motor milik korban yang tengah parkir. Sepeda motor tersebut jatuh dan salah seorang terdakwa mencoba menegakan motor tersebut.
Namun ketika Akmal menegakkan motor, ternyata stang motor tersebut tak terkunci, hingga timbul niat kedua terdakwa membawa motor tersebut. Setelah memastikan keadaan aman, keduanya langsung mendorong motor tersebut.
BATAM - Dua pelajar SMP yaitu Akmal Wahyudi dan Jumakri Ridho Faunky disidang di Pengadilan Negeri Batam, Selasa (5/6), karena mencuri sepeda motor.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Kriminal
Jimmy Tewas Bersimbah Darah, Polisi Langsung Antisipasi Carok Massal di Sampang
Senin, 18 November 2024 – 06:45 WIB - Kriminal
Sudah 22 Orang Jadi Tersangka Kasus Judol Libatkan Oknum Komdigi
Minggu, 17 November 2024 – 08:21 WIB - Kriminal
Teror OTK di Kabupaten Paser Kaltim saat Dini Hari, Seorang Warga Tewas, 1 Kritis
Minggu, 17 November 2024 – 06:21 WIB - Kriminal
Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
Sabtu, 16 November 2024 – 09:44 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Jimmy Tewas Bersimbah Darah, Polisi Langsung Antisipasi Carok Massal di Sampang
Senin, 18 November 2024 – 06:45 WIB - Kaltara
Wahai Honorer Pelamar PPPK 2024 Tahap 1, Sudah Siap? Ada yang Harus Naik Pesawat
Senin, 18 November 2024 – 06:57 WIB - Investasi
Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik, Berikut Daftarnya
Senin, 18 November 2024 – 09:15 WIB - Jatim Terkini
Kecelakaan Tunggal di Kenpark Surabaya, 1 Orang Dilaporkan Tewas dan 3 Terluka
Senin, 18 November 2024 – 08:33 WIB - Dahlan Iskan
Tafsir Iqra
Senin, 18 November 2024 – 08:05 WIB