Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Din Syamsuddin Diusik GAR ITB, Pemuda Muhammadiyah Sudah Ancang-ancang

Sabtu, 13 Februari 2021 – 21:18 WIB
Din Syamsuddin Diusik GAR ITB, Pemuda Muhammadiyah Sudah Ancang-ancang - JPNN.COM
Sejumlah ulama dan tokoh usai bertemu Raja Salman di Istana Negara (2/3/2017). Di antaranya Din Syamsuddin, Ustaz Yusuf Mansur, KH Hasan Abdullah Sahal (Pimpinan Ponpes Moderen Gontor), Hidayat Nur Wahid. Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pimpinan Pusat (PP) Pemuda Muhammadiyah tengah mempersiapkan langkah hukum merespons tindakan kelompok Gerakan Anti Radikalisme Alumni ITB (GAR ITB) yang telah mengusik Din Syamsuddin.

Hal ini terkait dengan tindakan GAR ITB melaporkan Din Syamsuddin ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) atas tuduhan radikalisme.

Din Syamsuddin dilaporkan dalam kapasitas Dosen UIN Syarif Hidayatullah.

Ketua Hukum dan HAM PP Pemuda Muhammadiyah Razikin mengatakan masih menunggu itikad baik dari GAR ITB untuk meminta maaf kepada Din Syamsuddin.

"Kami masih melihat perkembangan sampai hari Senin, ada kesadaran mereka untuk meminta maaf kepada Pak Din," ucap Razikin kepada JPNN.com, Sabtu (13/2) malam.

Apabila GAR ITB mengabaikan masalah ini, maka PP Pemuda Muhammadiyah telah menyiapkan hal-hal yang diperlukan untuk membawa masalah ini ke ranah hukum.

"Semua berkas telah kami siapkan untuk menempuh jalur hukum," tegas Razikin.

Sebelumnya, Razikin juga telah mewanti-wanti GAR ITB untuk mencabut laporan di KASN dan menyampaikan permintaan maaf kepada Din Syamsuddin, ketua umum PP Muhammadiyah periode 2005-2015.

PP Pemuda Muhammadiyah tak main-main menyikapi tindakan GAR ITB menuduh Din Syamsuddin sebagai tokoh radikal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close