Direksi Pertamina Tinjau SPBU di Beberapa Daerah, Stok BBM Aman hingga Idulfitri
Dia menambahkan, Pertamina akan membentuk tim Satuan Tugas Khusus Ramadan dan Idulfitri (Satgas Rafi) yang bertugas mulai 11 April hingga 10 Mei.
Tim Satgas Rafi berkoordinasi dengan Kementerian ESDM, Kemenhub, Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas), dan TNI-Polri.
Iman juga mengapresiasi Polda Riau dan Dinas ESDM Riau yang mendukung pengawasan pendistribusian BBM subsidi.
"Kami berkoordinasi bersama seluruh stakeholder dan aparat untuk mendukung penyaluran BBM subsidi," jelasnya.
Pertamina akan menyiapkan layanan tambahan.
Misalnya, SPBU Siaga, mobil tangki siaga, motorist, SPBU Kantong, dan rest area yang dilengkapi fasilitas kesehatan bagi para pemudik di beberapa titik.
Selain itu, Pertamina memastikan ketersediaan stok BBM berkualitas, seperti pertamax series dan dex series.
Pada kesempatan ini, Iman berkunjung ke empat SPBU di Pekanbaru, yakni SPBU 14.282.635 Jalan Arifin Ahmad, SPBU 14.282.685 Payung Sekaki, SPBU 14.282.636 Jalan Soekarno Hatta, dan SPBU 14.282.6115 Jalan Sembilang.