Dishub DKI Operasi Truk Kontainer Bodong
Rabu, 17 November 2010 – 10:28 WIB
JAKARTA - Mulai hari ini, Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta akan melakukan operasi penertiban truk kontainer yang keluar masuk Pelabuhan Tanjung Priok. Menyusul laporan Organda, yang menyatakan banyaknya angkutan berat pengangkut peti kemas menggunakan truk-truk bodong dan bahkan tidak layak jalan. “Dari 14 ribu angkutan berat yang masuk ke pelabuhan, sebanyak 30 persen atau 4.200 kendaraan diduga bodong, sementara 70 persen sisanya atau 9.800 kendaraan diduga tidak layak jalan,” ujar Kepala Dinas Perhubungan DKI Udar Pristono. Ia juga menegaskan, operasi akan dijalankan secara rutin dan terus menerus. "Kami sudah berkoordinasi dengan aparat kepolisian, Organda, Gartab I Jakarta dan dibantu Ditjen Perhubungan Darat, termasuk Adpel Tanjung Priok dan Pelindo," kata Udar Pristono menambahkan.
Udar memastikan operasi itu tidak akan mengganggu aktivitas ekspor impor di pelabuhan. Truk kontainer yang tertangkap tidak memiliki surat-surat kelengkapan jalan seperti SIM, STNK, lulus uji KIR, akan langsung dijaring. Begitu juga jika bodi kendaraan keropos, ban gundul serta beban melebihi kapasitas. Kendaraan yang terjaring akan dipersilakan mengantar barang ke pelabuhan.
Selanjutnya setelah balik akan dikandangkan dan baru diperbolehkan operasi kembali setelah memenuhi persyaratan kelayakan jalan. “Kami gandeng Gartab 1 untuk mengantisipasi jika ada oknum yang membekingi angkutan bodong itu,” terangnya.
JAKARTA - Mulai hari ini, Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta akan melakukan operasi penertiban truk kontainer yang keluar masuk Pelabuhan Tanjung
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Jabodetabek
Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
Minggu, 03 Juli 2022 – 03:24 WIB - Jabodetabek
Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
Minggu, 03 Juli 2022 – 00:21 WIB - Jabodetabek
Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Sabtu, 02 Juli 2022 – 17:25 WIB - Jabodetabek
Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS
Sabtu, 02 Juli 2022 – 15:45 WIB
BERITA TERPOPULER
- Moto GP
Hasil Practice MotoGP Barcelona, Top 10 Langsung ke Kualifikasi Utama
Jumat, 15 November 2024 – 22:25 WIB - Hukum
Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
Sabtu, 16 November 2024 – 02:02 WIB - Kriminal
Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
Sabtu, 16 November 2024 – 01:41 WIB - Sport
Timnas Indonesia vs Jepang: Skuad Garuda Babak Belur, Samurai Biru Tampil Amazing
Jumat, 15 November 2024 – 22:05 WIB - Hukum
KPK Dalami Keterlibatan David Glen di Kasus TPPU Abdul Gani Kasuba
Jumat, 15 November 2024 – 23:10 WIB