Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ditanya Cara Mengatasi Pertambangan Ilegal, Ganjar Singgung Penegakan Hukum

Rabu, 06 Desember 2023 – 18:01 WIB
Ditanya Cara Mengatasi Pertambangan Ilegal, Ganjar Singgung Penegakan Hukum - JPNN.COM
Capres Ganjar Pranowo disambut hangat oleh ribuan warga Donggala. Foto: dok TPN

jpnn.com, TENGGARONG - Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo menyebut dua cara penting untuk mencegah terjadinya penambangan ilegal di kawasan Kalimantan Timur (Kaltim).

Dia mengatakan itu menjawab awak media setelah bersilaturahmi ke Kedaton Kutai Kartanegara Ing Martadipura di Jalan Monumen Timur, Tenggarong, Kalimantan Timur (Kaltim), Rabu (6/12).

“Ya, ada dua hal, yang pertama good practice mining dan yang kedua penegakkan hukum,” ujarnya, di sela-sela kunjungannya di Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kaltim, Rabu (6/12/2023).

Adapun, kata Ganjar, maksud good practice ialah menyosialisasikan dan mengontrol sistem pertambangan yang mengikuti aturan.

Selanjutnya, kata eks Gubernur Jawa Tengah itu, penegakan hukum menjadi penting menghasilkan efek jera terhadap pelaku pertambangan ilegal.

“Itu memang masuk ke kita, ke kami gitu ya, untuk kita kemudian bisa bereskan. Ada dua hal itu, bagaimana good practice mining dan yang kedua penegakkan hukum,” kata dia. 

Diketahui, Ganjar melakukan kampanye hari kesembilan pada Rabu ini dengan mendatangi tiga wilayah di Kalimantan Timur, yakni Kota Balikpapan, Kutai Kartanegara, dan Samarinda.

Awalnya, Ganjar melakukan lari pagi bersama warga sekitar di Lapangan Merdeka, Balikpapan, Rabu pukul 06.00 WITA.

Capres RI nomor urut 3 Ganjar Pranowo menyinggung sisi penegakan hukum demi menekan aksi pertambangan ilegal di Kalimantan Timur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News