Diumumkan, Keleluasaan Tim Investigasi MK jadi Terbatas
Rabu, 03 November 2010 – 19:38 WIB
Menurut Ronald, seharusnya pembentukan Tim Investigasi dilakukan secara matang, dengan melakukan koordinasi dengan Ketua Tim Investigasi Refly Harun, sehingga tugas tim bisa terlaksana. Menurutnya pula, pengumuman pembentukan tim itu tidak perlu terburu-buru dilakukan.
Apakah Tim Investigasi akan bisa bekerja sesuai dengan tenggat waktu sebulan? Ronald berpendapat, itu tergantung dari tugas yang diberikan (kepada tim itu). "Mengenai batasan waktu, ini sangat tergantung atau disesuaikan dengan target yang diinginkan. Atau dengan kata lain, target menentukan, butuh waktu berapa lama. Tapi menurut saya, seharusnya usulan waktu muncul dari RH (Refly Harun)," tukasnya. (awa/jpnn)