Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Diundang ke Prancis, Baju Dibikin Penjahit Terbaik Madura 



Sabtu, 30 Maret 2013 – 18:17 WIB
Diundang ke Prancis, Baju Dibikin Penjahit Terbaik Madura 

 - JPNN.COM
BUAH KETEKUNAN: Sri Fatmawati di depan markas UNESCO di Paris, Prancis. F-Any Rufaidah/Jawa Pos
Menurut Fatma, orang yang berada di balik kesuksesan dirinya adalah sang ayah. Ayahnya yang ""hanya"" guru SD di Sampang, Madura, itu terus mendorong dirinya untuk bersekolah setinggi-tingginya. 


""Perempuan itu bermartabat kalau punya ilmu,"" begitu Fatma menirukan pernyataan sang ayah kala dirinya masih kanak-kanak. Sang ayah tak hanya bisa meminta, dia juga menemani Fatma belajar dan memenuhi semua kebutuhannya dalam menuntut ilmu. 


""Saya paling suka belajar malam, setelah tahajud. Nah, biasanya Bapak juga bangun dan menemani saya belajar. Jadi, saya sungkan kalau malas-malasan,"" tutur sulung tiga bersaudara itu. 


""Untuk acara penerimaan penghargaan ini, saya harus pakai baju formal. Bapak saya yang membelikan kainnya, terus beliau juga yang keliling Madura untuk mencari penjahit terbaik,"" cerita Fatma dengan bangga. 


Penelitian tentang sponge, binatang yang hidup di laut, membawa Sri Fatmawati SSi MSc PhD meraih penghargaan prestise di Prancis. Wartawan Jawa Pos

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News