Dosen Bertanya Keperawanan Mahasiswi, Pihak Kampus Malah Jawab Begini
jpnn.com, DENPASAR - Seorang mahasiswi Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Udayana (Unud) diduga mengalami pelecehan seksual.
Parahnya, terduga pelaku adalah seorang dosen.
Pelecehan itu terungkap setelah CA melapor ke Yayasan Bantuan Lembaga Hukum (YBLH) Bali pada 23 Desember.
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Universitas Udayana Prof Made Sudarma MS saat dikonfirmasi mengaku belum menerima laporan dari pihak dekanat.
Disinggung apakah sudah ada sidang internal, Prof Sudarma tidak mengetahui dan pihaknya mengaku tidak ada laporan hasil sidang tersebut.
Prof Sudarma merasa pihak dekanat FIB Unud menyembunyikan kasus ini.
"Belum ada laporan. Kalau ada laporan di rektorat dibahas dalam kode etik dosen. Dipanggil dosennya. Tapi dekanat belum melaporkan. Sepertinya disembunyikan ini kasus oleh dekanatnya," ucap Sudarma.
Saat ditanya sikap rektorat, kalau ada laporan pasti dibahas dan segera diproses. Karena itu, Prof Sudarma meminta CA, mahasiswanya untuk bersurat ke rektorat.