Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

DPD Bawa Makanan, Warga Minta Penerangan

Minggu, 20 Januari 2013 – 19:01 WIB
DPD Bawa Makanan, Warga Minta Penerangan - JPNN.COM
Ketua DPD RI Irman Gusman saat mengunjungi pengungsi banjir di bawah fly over Ciliwung, Rawajati, Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (20/1). Foto: Zulfasli/JPNN
JAKARTA - Para pengungsi korban banjir di RT 002/RW 07 Kelurahan Rawajati, Kalibata, Jakarta Selatan, mengaku sudah mendapat makanan, air bersih maupun layanan kesehatan. Namun mereka mengeluhkan tidak adanya penerangan listrik pada malam hari.

Hal itu diungkapkan warga Rawajati di bawah fly over Ciliwung, saat dikunjungi Ketua DPD RI, Irman Gusman.  "Malam hari sangat gelap Pak. Warga pengungsi butuh penerangan listrik terutama di malam hari Pak," kata Salimah, salah seorang pengungsi kepada rombongan DPD, Minggu (20/1).

Salimah  menuturkan untuk pasokan makanan dan minuman memang sudah cukup memadai. Namun tidak adanya penerangan pada malam hari membuat warga kesulitan melakukan kegiatan. "Minimal pinjamkan kami genset Pak, untuk beberapa malam ke depan," pintanya.

Sementara Irman Gusman mengatakan bahwa kedatangan rombongan DPD itu antara lain untuk mengetahui secara langsung kebutuhan mendesak itu. "Kami datang bukan untuk kunjungan biasa-biasa saja. Kami ingin tahu secara langsung berbagai masalah yang kini dihadapi warga dan berupaya mencarikan jalan ke luarnya kepada pihak-pihak terkait," kata Irman.

JAKARTA - Para pengungsi korban banjir di RT 002/RW 07 Kelurahan Rawajati, Kalibata, Jakarta Selatan, mengaku sudah mendapat makanan, air bersih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News