DPD Hanya Lantang Di Gaung, Kosong Digigitan
Selasa, 23 Oktober 2012 – 14:39 WIB
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD), Irman Guman menilai, peranan DPD hingga saat ini masih tetap dikebiri dalam aktualisasi dan pelaksanaan di lapangan. Bahkan, kata Irman Gusman, terkait kewenangan dalam semua proses legislasi, DPD cenderung dibelenggu sehingga tidak mampu berbuat apa-apa. “Bahkan bisa dikatakan termandulkan. Hanya lantang di gaungnya, tapi kosong dalam gigitannya. Pada proses pembuatan undang-undang selama ini, itu hampir sama sekali tidak menyentuh DPD,” kata Irman Gusman dalam sidang Mahkamah Konstitusi yang menguji Undang-Undang Nomor 27 tahun 2009 dan UU Nomor 12 tahun 2012, di Jakarta, Selasa (23/10).
Ditambahkan, DPD hampir tidak pernah mendapat kesempatan dalam proses yang menentukan hajat hidup orang banyak, termasuk hajat hidup masyarakat daerah. "Tapi kami tiada henti mengupayakan semacam perubahan konstitusional. Agar daerah dapat lebih didengar. Walau pada akhirnya, kami harus berhadapan dengan kenyataan, di mana resistensi pun terjadi dari kalangan kekuatan politik," katanya.
Meski kemudian terjadi perubahan dengan lahirnya UU No.27 tahun 2009 dan UU No.12 tahun 2011, Irman menggambarkan, "ibarat kuda berlari, kencang sekali. Tapi masih di kandang sendiri. Ia hanya tampak berlari, tapi tidak ada jarak atau ruang yang dilewati," katanya.
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD), Irman Guman menilai, peranan DPD hingga saat ini masih tetap dikebiri dalam aktualisasi dan pelaksanaan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Hukum
KPK Panggil Paman Birin
Senin, 18 November 2024 – 11:35 WIB - Humaniora
Petani Kecil Mulai Rasakan Efek Gerakan Boikot Restoran Waralaba yang Dianggap Terafiliasi Israel
Senin, 18 November 2024 – 11:24 WIB - Hukum
Sidang Perdana Praperadilan Tom Lembong Digelar Hari Ini di PN Jaksel
Senin, 18 November 2024 – 10:06 WIB - Humaniora
Prakiraan Cuaca Hari Ini 18 November, Hujan Ringan hingga Sedang di Mayoritas Wilayah Indonesia
Senin, 18 November 2024 – 10:00 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kaltara
Wahai Honorer Pelamar PPPK 2024 Tahap 1, Sudah Siap? Ada yang Harus Naik Pesawat
Senin, 18 November 2024 – 06:57 WIB - Kriminal
Jimmy Tewas Bersimbah Darah, Polisi Langsung Antisipasi Carok Massal di Sampang
Senin, 18 November 2024 – 06:45 WIB - Investasi
Harga Emas Antam Hari Ini 18 November 2024 Naik, Berikut Daftarnya
Senin, 18 November 2024 – 09:15 WIB - Jogja Terkini
Selamat! Basuki Hadimuljono Dikukuhkan sebagai Ketum PP Kagama
Senin, 18 November 2024 – 10:15 WIB - Humaniora
5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
Senin, 18 November 2024 – 06:17 WIB