DR Property Bidik Segmen Family dan Mahasiswa
Dijelaskan dia, The Sukolilo Residence rencananya akan dibangun 10 tower secara bertahap di atas lahan seluas 6,5 hektar.
Tahap pertama akan dibangun Tower Arcadia sebanyak 514 unit. Namun yang dipasarkan sekarang dengan harga perdana mulai Rp 570-an juta, hanya 127 unit saja.
Komisaris PT Diparanu Rucitra Darman Tedja menambahkan, The Sukolilo Residence akan memberikan banyak keuntungan bagi pemiliknya. Pasalnya, jalan lingkar luar timur (JLLT) Surabaya sudah mulai dibangun sehingga aksesnya semakin mudah.
Dia mencontohkan, ketika jalan MERR belum dibangun, harga tanah di kawasan itu hanya Rp 1 juta-2 juta per meter. Namun saat ini, harga tanah di kawasan MERR sudah melambung menjadi Rp 20 juta-25 juta per meter.
Itupun juga stoknya sudah tidak ada lagi. “Nanti kalau JLLT sudah dibangun, harga The Sukolilo Residence pasti akan naik signifikan sebab lokasi kami hanya 50 meter dari JLLT,” tandas Darman.
Dia mengatakan, pihaknya optimistis The Sukolilo Residence akan direspons bagus oleh customer. Mereka bukan hanya dari Surabaya saja, namun juga dari luar kota dan luar pulau. (fix/mg1/hen)