Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Duet Ganjar-Mahfud Janji Gelontorkan Subsidi Kuota Internet Bagi Pelajar

Selasa, 09 Januari 2024 – 02:00 WIB
Duet Ganjar-Mahfud Janji Gelontorkan Subsidi Kuota Internet Bagi Pelajar - JPNN.COM
Paslon nomor urut tiga Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di lokasi debat kandidat ketiga pilpres 2024, Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1). Dokumen Tim Media TPN Ganjar-Mahfud

Program internet gratis kepada pelajar sejalan dengan hasil penelitian BRIN yang menyebutkan bahwa internet untuk pendidikan telah terbukti dapat digunakan sebagai inovasi untuk mengatasi masalah pendidikan yang sulit dilakukan secara konvensional.

Penggunaan internet dapat digunakan untuk mengejar ketertinggalan pelajar di daerah Terdepan, Terpencil, dan Tertinggal (3T). Minat membaca dan kemampuan literasi pelajar dapat ditingkatkan dengan berbagai inovasi berbasis digital, seperti buku elektronik interaktif dengan visual dan audio.

"Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi terutama internet dalam lembaga pendidikan memberikan pengaruh terhadap budaya pembelajaran," jelas Peneliti Ahli Utama Pusat Riset Pendidikan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Ence Oos Mukhamad Anwas dalam orasi pengukuhan gelar Profesor Riset yang berjudul Pembudayaan TIK dalam Pendidikan di Kantor BRIN Kawasan Sains Sarwono Prawirohardjo, Jakarta, belum lama ini.

Membudidayakan internet untuk kebutuhan belajar mengajar, ujarnya, merupakan proses mengubah perilaku lama menjadi perilaku baru yang diharapkan, sehingga perlu dilakukan secara bertahap dan berkelanjutan.

21 Program Unggulan

Subsidi Kuota Internet merupakan salah satu dari 21 program unggulan Ganjar-Mahfud. Adapun 21 program yang diusung Ganjar-Mahfu dalam Pilpres 2024 adalah program semua pasti kerja, yaitu pembukaan 17 juta lapangan pekerjaan. Program satu desa, satu faske dan satu nakes.

Kemudian, uang saku untuk kader Posyandu, punya rumah semudah punya motor (Pembangunan 10 juta hunian), serta seolah dapat gaji dan lulus kerja.

Kemudian, program satu keluarga miskin satu sarjana, perempuan maju, buruh naik kelas, serta kuliah gratis untuk anak prajurit dan bhayangkara.

Capres-cawapres nomor urut tiga pada Pemilu 2024, Ganjar Pranowo-Mahfud MD bakal menggelontorkan subsidi kuota internet bagi pelajar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close