Dukung Ahok, Bukan Berarti Golkar Mau Gabung Koalisi
Selasa, 14 Juni 2016 – 20:49 WIB
JAKARTA – Golkar mendukung sepenuhnya pencalonan Basuki Tjahaja Purnama sebagai bakal calon gubernur DKI Jakarta. Selain itu, Golkar juga menyerahkan keputusan kepada Ahok, sapaan Basuki, untuk memilih jalur maju lewat mekanisme partai politik maupun independen.
Ahok, kata Yorrys, juga diberi kebebasan memilih figur yang paling tepat untuk mendampinginya sebagai bakal calon wakil gubernur. Kebijakan itu diambil, karena melihat Ahok adalah figur yang cukup bijaksana dalam mengambil keputusan terbaik.
Untuk mendukung pemenangan Ahok, partai berlambang pohon beringin itu kini telah melakukan sejumlah langkah. Di antaranya koordinasi di internal partai, tim relawan dan partai politik yang lebih dulu mendukung Ahok. Seperti Partai NasDem, Hanura dan Teman Ahok.