Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

DVI Polri Identifikasi 6 Lagi Korban Sriwijaya Air, Ini Nama-Nama Mereka

Kamis, 14 Januari 2021 – 22:02 WIB
DVI Polri Identifikasi 6 Lagi Korban Sriwijaya Air, Ini Nama-Nama Mereka - JPNN.COM
Konferensi pers update informasin seputar identifikasi korban Sriwijaya Air SJ 182 di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (14/1). Foto: Dean Pahrevi/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Tim Disaster Victim Identification (DVI) kembali berhasil mengidentifikasi korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

Kali ini terdapat enam jenazah yang dapat diidentifikasi Tim DVI.

Karo Penmas Polri Brigjen Pol Rusdi Hartono mengatakan, identifikasi itu berhasil usai terdapat kecocokan saat data antemortem korban disandingkan dengan postmortem.

"Rekonsiliasi melalui sidik jari dan juga pencocokan DNA," kata Rusdi di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (14/1).

Keenam korban yang teridentifikasi tersebut, yakni atas nama Ricko, Ihsan Adhlan Hakim, Supianto, Pipit Piyono, Mia Tresetyani, dan Yohanes Suherdi.

"Pertama atas nama Ricko, kedua atas nama Ihsan Adhlan Hakim, yang ketigas atas nama Supianto, yang keempat atas nama Pipit Piyono, kelima atas nama Mia Tresetyani, dan yang keenam atas nama Yohanes Suherdi," ujar Rusdi.

Diketahui, pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta-Pontianak dengan nomor penerbangan SJ 182 hilang kontak pada Sabtu, pukul 14.40 WIB.

Pesawat diperkirakan jatuh di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu, Jakarta.

Tim Disaster Victim Identification (DVI) kembali berhasil mengidentifikasi korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA