Edarkan Narkoba, Manajer Penginapan Dibekuk
Selasa, 24 Januari 2012 – 08:59 WIB
KENDARI - Manajer Penginapan Anugerah, Hasdar, yang terletak di Jalan DI Panjaitan, Lepo Lepo diringkus Tim Idik Narkoba Polda Sultra. Hasdar SH alias Asdar diringkus karena kedapatan memiliki dan mengusai narkotika jenis sabu, sekitar pukul 17.00 Wita.
Wakil Sementara Kabid Humas Polda Sultra, AKP Dolfi Kumaseh mengatakan, penangkapan berawal dari laporan masyarakat yang mencurigai keterlibatan tersangka dalam peredaran narkoba di Kota Kendari. Setelah dilakukan penyelidikan, kepolisian memastikan jika informasi tersebut benar.
"Kamis sore, tim langsung melakukan penggerebekan di Penginapan Anugerah. Saat digerebek, tim menemukan satu paket bungkus kecil sabu yang diselip di botol air mineral. Tim pun langsung membawa tersangka ke Mapolda Sultra untuk proses hukum lebih lanjut," jelas AKP Dolfi Kumaseh kepada Kendari Pos (JPNN Group).
Tak hanya itu, kepolisian terus mengembangkan kasus tersebut. Asdar mengaku masih memiliki barang bukti yang disimpan di salah satu travel. Polisi langsung bergerak dan berhasil menemukan satu paket lagi bekas pakai, satu pil extacy, 2 timbangan digital untuk mengukur berat sabu, 1 bong, 2 batang pipet dan 64 plastik bening.
KENDARI - Manajer Penginapan Anugerah, Hasdar, yang terletak di Jalan DI Panjaitan, Lepo Lepo diringkus Tim Idik Narkoba Polda Sultra.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Kriminal
Biadabnya Pelaku Perkosaan-Pembunuhan Anak di Banyuwangi
Minggu, 17 November 2024 – 08:11 WIB - Kriminal
Teror OTK di Kabupaten Paser Kaltim saat Dini Hari, Seorang Warga Tewas, 1 Kritis
Minggu, 17 November 2024 – 06:21 WIB - Kriminal
Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
Sabtu, 16 November 2024 – 01:41 WIB - Kriminal
Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
Jumat, 15 November 2024 – 21:01 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Hasto Ajak Rakyat Merenung, Apakah Jokowi dan Keluarganya Harus Dibiarkan
Minggu, 17 November 2024 – 19:07 WIB - Pilkada
Hasil Survei Pilgub Jateng Beda, Persepi Diminta Buka Data Lengkap SMRC & Indikator
Minggu, 17 November 2024 – 20:06 WIB - Humaniora
Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
Minggu, 17 November 2024 – 22:18 WIB - Politik
Soal Hasil Survei SMRC, Jokowi Berkomentar Begini
Minggu, 17 November 2024 – 21:10 WIB - Pilkada
Sebelum Ahok Jadi Elite Partai, PDIP Sudah Pertimbangkan Anies Jadi Cagub Jakarta
Minggu, 17 November 2024 – 20:04 WIB