Efektifkah Mengatasi Jerawat dengan Menggunakan Tomat?
Apabila tingkat keasaman pH semakin tinggi atau basa, kemungkinan kulit bisa menjadi kering. Sedangkan jika pH terlalu asam atau rendah, ini bisa menyebabkan kulit berjerawat.
Maka, tingkat keasaman (pH) yang seimbang pada kulit sangat diperlukan untuk mengatasi jerawat.
2. Mengatasi Pori-pori Besar
Faktor penyebab wajah jadi berjerawat adalah karena kulit memiliki pori-pori besar. Nah, buah tomat juga bekerja dengan baik sebagai astringent. Zat ini berfungsi mengecilkan pori-pori sehingga mengurangi kemungkinan berjerawat.
3. Mengandung Asam Salisilat
Kandungan asam salisilat alami yang ada di dalam buah tomat sangat baik untuk membantu mengatasi jerawat secara alami. Seperti yang diketahui, hampir seluruh produk skin care untuk jerawat mengandung asam salisilat ini.
4. Mengandung Vitamin C Tinggi
Kandungan vitamin C yang tinggi pada tomat berfungsi untuk merangsang pembentukan kolagen yang dapat membantu proses penyembuhan dan meningkatkan elastisitas di kulit. Vitamin C juga dapat mencegah kerusakan pada kulit yang disebabkan oleh radikal bebas.