Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

El Pipita Belum Mikir Sepatu Emas

Kamis, 01 Juli 2010 – 10:16 WIB
El Pipita Belum Mikir Sepatu Emas - JPNN.COM
SEPATU EMAS - Aksi Gonzalo Higuain di lapangan. Foto: Emiliano Lasalvia/Latin Content/Getty Images/FIFA.com.
CAPE TOWN - Gonzalo Higuain bukan unggulan utama perebut gelar top scorer alias pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2010. Bahkan, sejak awal, dia tidak diplot sebagai striker utama Argentina. Baru mencetak delapan caps bersama Tango - sebutan Argentina - namanya tentu kalah bersinar dibandingkan Lionel Messi dan Carlos Tevez.

Faktanya, Higuain justru menjadi penyerang Argentina yang paling berpeluang merebut sepatu emas. Dia kini memimpin daftar top scorer Piala Dunia dengan empat gol, bersanding dengan striker Spanyol David Villa dan bintang Slovakia Robert Vittek. Sebaliknya, Messi yang digadang-gadang jadi mesin gol utama Tango justru belum menceploskan sebiji gol pun.

Namun, Higuain mengaku belum berani bermimpi soal sepatu emas. Dengan rendah hati, striker yang musim lalu menyumbangkan 29 gol buat Real Madrid itu mengaku lebih mementingkan kemenangan tim daripada kejayaan pribadi. Baginya, mencetak gol tapi Argentina kalah bukanlah sesuatu yang menyenangkan.

"Saya tidak pernah memikirkan gelar pribadi semacam top scorer atau semacamnya," ungkap Higuain kepada AS. "Fakta bahwa nama saya kini berada di jajaran pencetak gol terbanyak di Piala Dunia adalah suatu kebanggaan. Tapi itu tidak ada artinya jika kami tidak bisa mencapai tujuan. Dan tujuan saya adalah mengantar Argentina ke final," lanjutnya.

CAPE TOWN - Gonzalo Higuain bukan unggulan utama perebut gelar top scorer alias pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2010. Bahkan, sejak awal, dia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News