Elektabilitas Ganjar Salip Prabowo Subianto
jpnn.com, JAKARTA - Elektabilitas Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengalahkan Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024.
Hal ini berdasarkan survei yang dilakukan oleh Litbang Kompas yang dirilis hari ini, Rabu (22/6).
Survei Litbang Kompas menyebut Ganjar unggul dalam survei tertutup. Ganjar Pranowo tetap menjadi pilihan pada 25 nama capres yang disajikan.
Kemudian, 10 nama, lima nama dan tiga nama capres.
Peneliti Litbang Kompas Bambang Setiawan mengatakan elektabilitas Ganjar mencapai 25,2 persen dalam survei tertutup 25 nama.
Namun, elektabilitas Prabowo Subianto sebesar 24,9 persen.
“Pada 10 nama, Prabowo 25,2 persen dan Ganjar 26,6 persen. Pada lima nama, Prabowo 28,1 persen, dan Ganjar 30,2 persen,” ujar Bambang
Merujuk dari hasil survei tersebu, Bambang menyebutkan didapatkan hasil bahwa hubungan pemilih dengan figur yang dipilih lebih dominan ketimbang hubungan dengan partai politik (parpol) pengusungnya.