F1 Miami, Mercedes Akui Masih Kalah Cepat dari Ferrari dan Red Bull Racing
jpnn.com - Mercedes mengakui bahwa mereka masih kalah cepat dari Ferrari dan Red Bull setelah George Russell dan Lewis Hamilton hanya mampu finis kelima dan keenam di debut F1 Miami, Senin WIB.
Memegang status juara dunia konstruktor delapan kali secara beruntun, Mercedes kini terpeleset ke peringkat tiga klasemen, tertinggal 62 poin di belakang Ferrari yang memimpin dan 56 poin di belakang Red Bull.
Tim Silver Arrow menunjukkan peningkatan performa pada sesi latihan Jumat, tetapi situasi itu semu karena kedua mobil W13 tak mampu menjadi penantang serius di sirkuit yang berada di kompleks Hard Rock Stadium, Florida itu.
"Pada akhirnya tidak ada momen menyenangkan. Kami tercepat ketiga di lintasan dan dalam beberapa hal di antah berantah. Kami mendapati Jumat yang baik, kami perlu membedah kenapa demikian dan kemudian bangkit kembali," kata bos tim Mercedes Toto Wolff.
"Ini posisi kami sekarang. Kami mungkin tidak cepat di kualifikasi dan terkadang kami tersingkir. Namun, kami kembali ke mana kami sekarang dan itu adalah di belakang Red Bull dan Ferrari," kata Wolff.
Russell mengawali balapan dari P12 menyusul hasil kualifikasi yang mengecewakan, tetapi mampu merangsek ke depan dan, bahkan menyalip rekan satu timnya.
"Perasaannya campur aduk karena melihat di mana posisi kami kemarin, hari ini adalah hasil yang baik. Apabila Anda mengatakan kepada saya setelah Jumat kami bakal finis P5 dan P6 dan sejauh itu di belakang P1, saya akan sangat kecewa," kata Russell.
"Kami punya mobil yang cepat di sana, kami hanya tidak memiliki kunci untuk membuka performa dan kami belum paham benar kenapa demikian. Masih harus berbenah," kata dia.