Fadel Muhammad Ingatkan Masyarakat Bijak Gunakan Hak Pilih di Pemilu 2024
Dengan tertanamnya Pancasila dalam sanubari seluruh anak bangsa, lanjut Senator asal Gorontalo ini, maka kontestasi Pemilu akan terasa biasa saja walaupun berbeda-beda pilihan.
"Mengapa itu bisa terjadi, karena bangsa ini sudah terbiasa berbeda. Di Gorontalo ini saja penduduknya bermacam-macam bukan hanya penduduk asli tapi dari suku lainnya juga ada, dan tidak ada masalah sama sekali," tambahnya.
Di sesi akhir, Fadel Muhammad mengajak agar seluruh masyarakat Gorontalo dan seluruh rakyat Indonesia, membuat satu pemahaman bahwa kontestasi politik 2024 nanti adalah pesta demokrasinya rakyat.
Sebuah 'pesta' yang bertujuan untuk kemajuan bangsa dan mensejahterakan rakyat. Sehingga tanggung jawab untuk menjaga, mensukseskan, lepas dari konflik adalah tanggung jawab semua.
"Dengan memohon perlindungan kepada Allah SWT, kita berdoa semoga Pemilu 2024 akan berlangsung seperti yang sama-sama kita harapkan lancar, sukses, aman dan berdampak baik untuk semua," tandasnya. (jpnn)