Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Fahri Tuding Dipo dan Sudi jadi Otak di Balik Kasus Luthfi

Senin, 01 Juli 2013 – 21:36 WIB
Fahri Tuding Dipo dan Sudi jadi Otak di Balik Kasus Luthfi - JPNN.COM
Fahri juga menuding tersangka kasus dugaan korupsi pembobolan Bank Jawa Barat, Yudi Setiawan memiliki hubungan dengan Dipo dan Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi. "YS sebetulnya nama yang sering dibawa dia, nama SS dan Dipo Alam. Setiap ketemu LHI (Lutfhi Hasan Ishaaq), dia bilang salam dari SS. Dia sudah punya hubungan yang kuat dengan satu kelompok yang sedang bermasalah juga," ujar Fahri.

Menurut dia, kasus suap kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian amat sulit jika dikaitkan dengan mantan Presiden PKS, Lutfhi Hasan Ishaaq yang kini menjadi terdakwa dalam kasus itu. Pasalnya, Lutfhi belum menerima uang itu. "Sekarang ini LHI juga tidak nyambung, uangnya tidak sampai ke LHI kok," ucapnya.

Karena itu Fahri memertanyakan keseriusan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menguak kasus tersebut. "Kalau KPK komit dengan kebenaran, kenapa sadapan AF (Ahmad Fathanah) dengan orang yang ambil uang ke Le Meridien dan sopir tidak diungkap ke publik. Negara ini, tumpul ke sekelompok orang, tajam ke sekelompok orang," pungkasnya. (gil/jpnn)

JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Fahri Hamzah menuding Sekretaris Kabinet Dipo Alam menjadi otak di balik kasus

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close