Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

FAO: Data Pertanian Yang Baik Dukung SDG’s dan Keamanan Pangan

Senin, 10 Februari 2020 – 22:55 WIB
FAO: Data Pertanian Yang Baik Dukung SDG’s dan Keamanan Pangan - JPNN.COM
Kegiatan sesi ke-28 Komisi Asia-Pasifik untuk Statistik Pertanian (APCAS) di Bali pada Senin (10/2). Foto: Humas Kementan

jpnn.com, BALI - Badan Pangan dan Pertanian (FAO) Perserikatan Bangsa-Bangsa membuka Sesi ke-28 Komisi Asia-Pasifik untuk Statistik Pertanian (APCAS) di Bali pada Senin (10/2). Kegiatan ini berlangsung hingga 14 Februari dengan fokus pada kebutuhan dukungan spesifik data statistik pangan dan pertanian Asia-Pasifik.

Dalam kegiatan ini, FAO meninjau dan mendukung kesiapan kawasan untuk menghasilkan statistik yang memadai untuk memantau kemajuan menuju target Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDG’s) pada 2030 mendatang.

Sejalan dengan upaya Kementerian Pertanian (Kementan) di bawah komando Syahrul Yasin Limpo yang membangun Agriculture War Room (AWR) menuju satu data berbasis teknologi modern.

Acara APCAS sesi ke-28 ini dipandu oleh Pemerintah Indonesia dan dihadiri 100 delegasi dari 30 negara dan 9 organisasi internasional dan regional dengan 17 tujuan SDG’s, 169 target, dan 232 indikator. Tujuanya untuk memantau kemajuan demi meningkatkan sistem pendataan statistik dan analisis untuk perencanaan yang lebih baik di sektor pertanian, ternak, perikanan, dan kehutanan.

Badan Pangan dan Pertanian (FAO) Perserikatan Bangsa-Bangsa membuka Sesi ke-28 Komisi Asia-Pasifik untuk Statistik Pertanian (APCAS) di Bali pada Senin (10/2).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News