FIFA Beri Rekomendasi Rumput JIS Harus Diganti, Jakpro Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Rumput di Jakarta International Stadium (JIS) dipastikan akan dilakukan penggantian.
Itu setelah FIFA mengirim surat kepada PSSI yang meminta agar rumput yang sekarang diganti sesuai dengan rekomendasi FIFA.
Penggantian rumput di JIS ditegaskan Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Iwan Takwin adalah sesuai dengan rekomendasi FIFA.
"Lagi berproses (diganti). Pengelolaan masih dari kami," kata Iwan usai rapat dengan Komisi B di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Rabu.
Sebagaimana diketahui, JIS masuk ke dalam opsi sebagai lokasi (venue) pertandingan Piala Dunia U-17 pada 10 November-2 Desember 2023.
Selain itu, Iwan menyebut saat ini pihaknya masih mengkaji dan menganalisis terkait kualitas rumput JIS.
"Ini masih dianalisis. Namanya perencanaan, masih dianalisis. Kami siap (untuk pertandingan Piala Dunia U-17 nanti). Karena kita sebagai pemilik venue apa pun kita lakukan maksimal agar bisa digunakan untuk perhelatan internasional ini," ucap Iwan.
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menetapkan target penyelesaian renovasi JIS dan penambahan akses ke lokasi sebelum perhelatan Piala Dunia U-17.