Final Proliga 2024 di Indonesia Arena Dijamin Seru, Ini Sebabnya
jpnn.com, JAKARTA - Kompetisi Proliga 2024 akan memasuki babak final pada Sabtu (20/7/2024).
Dua tim terbaik putra dan putri bakal berlaga pada partai puncak yang berlangsung di Indonesia Arena.
Ketua umum PBVSI, Imam Sudjarwo berharap partai final berlangsung seru karena kedua tim tampil gemilang sepanjang musim.
Selain itu, puncak dari kompetisi Proliga 2024 akan digelar di stadion berkapasitas 16 ribu yang sebelumnya menggelar pertandingan persahabatan Red Sparks melawan Timnas voli putri Indonesia.
“Ini merupakan pertama kali bermain di Indonesia Arena, Jakarta, seluruh tim tentunya ingin mencapai gelar juara pertama kali di gedung yang mewah seperti Indonesia Arena," kata Imam Sudjarwo.
Dari sektor putri, Jakarta BIN akan menantang tim kuda hitam yakni Jakarta Electric PLN.
Skuad asuhan Danai Sriwatcharamethakul wajib waspada lantaran Yolla Yuliana dan kolega membuat kejutan di final four.
Selain waspada kekuatan kuda hitam tim milik BUMN itu, tim asuhan Chamnan Dokmai juga punya rekor apik di final Proliga.