Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Forkopimda Rohul Tingkatkan Kewaspadaan Antisipasi Karhutla

Jumat, 22 Maret 2024 – 10:40 WIB
Forkopimda Rohul Tingkatkan Kewaspadaan Antisipasi Karhutla - JPNN.COM
Bupati, dan Kapolres Rohul memeriksa kesiapan pasukan menghadapi ancaman Karhutla. Foto:Polres Rohul.

jpnn.com, ROKAN HULU - Jajaran Polres Rokan Hulu (Rohul) menggelar Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Karhutla di lapangan Kantor Bupati Rohul, Kamis (21/3).

Apel ini dipimpin langsung oleh Bupati Rohul H. Sukiman dan Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono.

Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono menekankan pentingnya sinergitas semua pihak dalam mencegah dan menanggulangi Karhutla.

"Melalui apel ini kami mengamanatkan agar segera dibentuk Satgas Penanggulangan Bencana Karhutla Rohul tahun 2024 serta lakukan koordinasi mulai dari tingkat atas sampai bawah," kata Budi.

Budi berharap dengan kesiapsiagaan ini, Karhutla di Kabupaten Rohul dapat dicegah dan ditanggulangi dengan maksimal.

Sementara itu, Bupati Rohul H. Sukiman mengatakan bahwa saat ini telah terpantau titik Hotspot di KecamTN Rambah Samo dan Bonai Darussalam.

Oleh karena itu, perlu meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi Karhutla di Kabupaten Rohul 2024.

"Kejadian karhutla dapat berdampak pada kesehatan, ekonomi, kerusakan lingkungan hingga menganggu stabilitas negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura," kata Sukiman.

Jajaran Polres Rokan Hulu (Rohul) menggelar Apel Kesiapsiagaan Penanggulangan Bencana Karhutla di lapangan Kantor Bupati Rohul, Kamis (21/3).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News