Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gagal Bertarung di Pilgub Riau 2024, Edy Natar Turun Kelas ke Pilwako Pekanbaru

Rabu, 28 Agustus 2024 – 13:23 WIB
Gagal Bertarung di Pilgub Riau 2024, Edy Natar Turun Kelas ke Pilwako Pekanbaru - JPNN.COM
Mantan Gubernur Riau Edy Natar dipastikan maju pemilihan Wali Kota Pekanbaru. Foto: Diskominfo Riau.

Dedi mengakui bahwa Edy Natar bertarung di Pilwako Pekanbaru turun kelas. Namun, keputusan itu dinilai lebih baik melihat antusias masyarakat masih banyak berharap Edy Natar memimpin di Riau.

"Satu sisi turun kelas, tapi kita memberikan pilihan yang terbaik kepada pek Edy Natar untuk Pekanbaru. Poinnya dari calon yang ada, pasangan ini ideal, tidak ada masalah hukum, tidak ada catatan kelam dan kedua ini figur yang bagus," kata Dedi.

Untuk partai koalisi sendiri, selain NasDem dikabarkan ada 2 partai lain yang telah siap mengusung. Kedua partai tersebut adalah PPP dan Partai Ummat. 

"Koalisi informasi ada dari PPP dan Partai Ummat. Namun NasDem saja sudah bisa daftar sesuai putusan MK," tutur Dedi. (mcr36/jpnn)

Setelah gagal berlayar di pemilihan Gubernur Riau, Edy Natar tiba-tiba muncul sebagai bakal calon Wali Kota Pekanbaru, dia berpasangan dengan Destrayani Bibra.

Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA