Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gali Kubur Malah Dapat Bom Aktif

Senin, 22 Februari 2016 – 06:39 WIB
Gali Kubur Malah Dapat Bom Aktif - JPNN.COM
Ilustrasi bom bunuh diri di depan Katedral Hati Kudus Yesus Yang Mahakudus, Makassar. Ilustrator: Rahayuning Putri Utami

jpnn.com - NGANJUK - Sebuah bom jenis roket milik pesawat peninggalan masa perang Belanda ditemukan di pemakaman desa di Kabupaten Nganjuk. Bom berdaya ledak tinggi ini memiliki sirip dengan berat sekitar 20 kilogram dan panjang mencapai 60 sentimeter. 

Bom itu ditemukan warga di pekuburan Desa Ngujung, Kecamatan Gondang. Bom berbentuk roket itu lalu dibawa ke Makodim Nganjuk, dengan mobil ranger milik Kodim. 

Komandan Kodim Nganjuk Letkol Infanteri Akatoto mengatakan, bom itu diamankan karena masih aktif dan berdaya ledak tinggi.

“Penemuan berawal dari warga yang sedang menggali tanah untuk menguburkan jenasah salah seorang bocah di pekuburan Desa Ngujung,” ujarnya seperti dilansir dari Pojokpitu.com

Saat sedang menggali sedalam satu meter, warga mengenai benda keras mirip batu. Namun. ketika diteliti lebih lanjut benda tersebut ternyata bom.

Dandim menegaskan, barang temuan ini adalah jenis bom ledak, yang biasanya dijatuhkan dari pesawat tempur dengan daya ledak tinggi.

Diduga bom ini peninggalan masa penjajahan Belanda, meski secara fisik memang sudah berkarat. Nantinya akan diserahkan ke Denpal Madiun untuk pengamanan lebih lanjut. (end/flo/jpnn) 

Bom itu ditemukan warga di pekuburan Desa Ngujung, Kecamatan Gondang. Bom berbentuk roket itu lalu dibawa ke Makodim Nganjuk, dengan mobil ranger milik Kodim.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News