Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ganjar Milenial Gelar Pelatihan Jurnalistik dan Karya Ilmiah Untuk Melawan Hoaks

Minggu, 03 September 2023 – 00:08 WIB
Ganjar Milenial Gelar Pelatihan Jurnalistik dan Karya Ilmiah Untuk Melawan Hoaks - JPNN.COM
Pelatihan jurnalistik yang diadakan Ganjar Milenial Center (GMC) di Kupang, NTT. Dok: Sukarelawan Ganjar.

jpnn.com, KUPANG - Sukarelawan Ganjar Milenial Center (GMC) bersama Badan Eksekutif Mahasiswa BEM Nusantara mengadakan pelatihan jurnalistik dan penulisan karya ilmiah di Cafe Boejang, Kayu Putih, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Pelatihan jurnalistik bertajuk "Mengembangkan Kemampuan Milenial dibidang Jurnalistik dan Karya Ilmiah" itu digelar untuk memberikan wawasan kepada para milenial mengenai cara penulisan berita.

Korwil GMC NTT Nasrin mengatakan kegiatan tersebut sangat bermanfaat bagi para mahasiswa aktif, karena mereka diajarkan cara menulis berita.

Selain itu, para milenial juga diajarkan bagaimana cara penulisan karya ilmiah Sesuai standar.

"Pelatihan ini bisa meningkatkan minat milenial di bidang literasi khususnya baca tulis serta dapat membantu para mahasiswa dalam menghadapi tugas akhir tersebut," kata Nasrin dalam siaran persnya, Sabtu (2/9).

Dia menambahka kegiatan yang diikutik dari mahasiswa Kota Kupang itu mendapatkan sambutan yang baik. Hal itu dilihat dari para peserta yang mengikuti pelatihan tersebut.

Sebab, kata dia, mereka membutuhkan bekal untuk memberantas informasi tidak benar.

"Kegiatan ini bertujuan agar mahasiswa membuat informasi yang akuran dan melawan hoaks yang selama ini sedang marak di media sosial," tuturnya.

Sukarelawan Ganjar Milenial Center mengadakan pelatihan jurnalistik dan karya ilmiah untuk melawan hoaks.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News