Ganjar Muda Padjajaran Ajak Pemuda Bandung Kelola Sampah Gunakan Metode Ini
"Memang kalau dilihat dari fisiknya agak menggelikan, cuma kalau dilihat dari segi ekonomis apalagi bisa buat anak-anak muda lebih aware, ini jadi nilai positif," tambahnya.
Lewat penyuluhan yang diikuti kumpulan pemuda dari berbagai daerah di Kabupaten Bandung ini, loyalis Ganjar Pranowo itu berharap bisa memotivasi mereka untuk lebih peduli terhadap lingkungan.
Asep juga berharap para anak muda yang hadir juga bisa menyebarkan ilmu yang mereka dapat kepada teman dan masyarakat di sekitarnya.
"Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini, GMP Kabupaten Bandung sedikit demi sedikit permasalahan sampah bisa teratasi dengan membangun kesadaran," ungkap dia. (ddy/jpnn)