Ganjaran Buruh Berjuang Dirikan MCK Untuk Warga di Balaraja
Ketua Umum GBB Lukman Hakim menjelaskan selama dua pekan pihaknya bersama masyarakat setempat melakukan gotong royong dalam menyelesaikan fasilitas MCK serta pengeboran air.
“Ini sebagai rasa perhatian kami dan kontribusi ke warga. Kami memberikan kontribusi dan fasiitas MCK ini ada tiga pintu,” kata Lukman.
Dia menyebut pembangunan MCK itu sebagai upaya mendukung pola hidup bersih dan sehat masyarakat melalui sanitasi di daerah mereka.
Terlebih menjelang Ramadan, kebutuhan masyarakat terhadap MCK dan sanitasi tentunya meningkat.
“Mudah-mudahan ini bisa lebih meningkatkan kebersihan dan sanitasi dan kesehatan warga sini," kata dia.
Selain itu, GBB juga menyerahkan kartu benefit anggota (KBA) kepada para buruh. Dengan kartu tersebut, para buruh bisa mendapat berbagai manfaat lewat program bantuan yang dicanangkan sukarelawan GBB. (cuy/jpnn)