Gelar Konsolidasi Akbar, SOKSI Buat Program Demi Menangkan RIDO Satu Putaran
Berikutnya, kata dia, SOKSI punya program yang dinamai Pembentukan Relawan Per Segmen demi meraih suara semua kalangan saat Pilkada Jakarta.
SOKSI, ujar Lasman, merencanakan pembentukan sukarelawan yang terdiri dari wirausahawan, mahasiswa, milenial, buruh, perempuan, dan lansia.
"Setiap segmen sukarelawan ini akan bekerja untuk menggalang dukungan dari komunitasnya masing-masing," ungkap dia.
Terakhir, dia menyebut SOKSI menyiapkan proram yang dinamai Sosial dan Kampanye Kreatif seperti pengobatan gratis dan nonton bareng.
"Program ini bertujuan untuk menarik simpati dan dukungan pemilih serta mensosialisasikan visi dan misi pasangan RIDO," kata dia. (ast/jpnn)