Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gelar Lomba Pacuan Kuda, Putra Herman Herry: Merawat Kebudayaan dan Dorong Ekonomi Lokal

Jumat, 25 Agustus 2023 – 04:45 WIB
Gelar Lomba Pacuan Kuda, Putra Herman Herry: Merawat Kebudayaan dan Dorong Ekonomi Lokal - JPNN.COM
Stevano Rizky Adranacus, putra politikus senior PDI Perjuangan (PDIP) Herman Herry memberikan hadiah kepada pemenang peserta lomba pacuan kuda Sahabat Stevano yang berlangsung dari tanggal 4 Agustus-17 Agustus di Kecamatan Lewa, Sumba Timur. Foto: Dokumentasi pribadi

"Semua harus membuka perspektif bersama untuk melihat Budaya Pacuan Kuda sebagai potensi ekonomi yang akan memiliki dampak, baik langsung atau tidak langsung bagi perekonomian masyarakat Sumba," ujar Wakil Bendaharu Umum Banteng Muda Indonesia ini.

Sebelum masuk ke dunia politik, Stevano dikenal memiliki karier mentereng di dunia bisnis.

Dari bisnis properti hingga tambang telah digeluti lelaki berusia 29 tahun ini. Baru-baru ini, Stevano baru saja meresmikan Resort bintang 5 dengan nama Cap Karoso di Sumba Barat Daya.

Dia telah memutuskan untuk terjun ke dunia politik mengikuti jejak sang ayah Herman Herry yang telah empat periode menjadi anggota DPR RI dari PDIP.

Selain itu, Lomba Pacuan Kuda Sahabat Stevano ini dibuka langsung oleh Bupati Sumba Timur Khristofel Praing.

Dalam sambutannya, Bupati Sumba Timur mengapresiasi pergelaran lomba ini.

Dia mengatakan sosok Stevano bisa menjadi inspirasi bagi seluruh anak muda Sumba untuk selalu mencintai budaya lokal.

“Kuda itu bagi orang Sumba adalah kawan seperjalanan sehingga merawat kuda adalah sesuatu yang mulia bagi orang Sumba. Terima kasih kepada Bapak Stevano atas pergelaran lomba yang meriah ini," ujar Khristofel Praing.

Stevano Rizky Adranacus, putra politikus PDIP Herman Herry menggelar lomba pacuan kuda Sahabat Stevano, 4-17 Agustus di Kecamatan Lewa, Sumba Timur, NTT.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close