Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ghea Panggabean Tampilkan Koleksi Konsep Tenun Sumba dengan Material Kapas Amerika

Kamis, 26 September 2024 – 00:00 WIB
Ghea Panggabean Tampilkan Koleksi Konsep Tenun Sumba dengan Material Kapas Amerika - JPNN.COM
Koleksi Ghea Panggabean saat ditampilkan dalam momen Cotton Day 2024. Foto: Romaida/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Desainer Ghea Panggabean berkolaborasi dengan Cotton USA menampilkan enam koleksinya dalam momen Cotton Day 2024.

Koleksinya tersebut dipamerkan dalam acara Cotton Council International (CCI) bertema Inovasi untuk Masa Depan Berkelanjutan.

Dalam karyanya, Ghea menggunakan material dari kapas Amerika Serikat (AS) dan memadukannya dengan motif tenun Sumba.

Ghea mengaplikasikan motif tenun Sumba yang lebih modern dalam koleksi pakaian siap pakai atau ready to wear.

Meskipun berkonsep pakaian siap pakai, perempuan kelahiran Belanda tersebut berupaya tetap memasukkan unsur budaya dalam karyanya.

Menurut Ghea, hal tersebut sudah menjadi ciri khas dari setiap koleksi busana yang dirilisnya.

"Koleksi saya itu harus ada akar budayanya," kata Ghea saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Ghea mengaku ini kali pertamanya menerima tawaran berkolaborasi dengan Cotton USA.

Desainer Ghea Panggabean menampilkan enam koleksi busana siap pakai berkonsep tenun Sumba dengan material kapas Amerika.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA