Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gila! Ada Ladang Ganja Seluas 5,5 Hektare!

Selasa, 24 November 2015 – 11:25 WIB
Gila! Ada Ladang Ganja Seluas 5,5 Hektare! - JPNN.COM
Polda Bengkulu saat menggelar barang bukti. Foto: JPG Newsroom

jpnn.com - BENGKULU - Tim Direktorat Narkoba Kepolisian Daerah (Polda) Bengkulu berhasil menemukan ladang ganja seluas 5,5 hektare. Dari ladang di Hulu Sungai Beliti, Desa Lubuk Alai, Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT), Kabupaten Rejang Le­bong, tersebut, petugas berhasil menemukan 8 ton ganja siap panen.

Kapolda Bengkulu Brigjen Pol M. Ghufron menyampaikan, ganja tersebut langsung dimusnahkan di lokasi. Namun, ada sebagian yang dibawa ke Mapolda Bengkulu sebagai barang bukti. Yakni, 450 kilogram ganja basah dan 350 kilogram ganja kering siap edar.

Bukan hanya itu, enam pucuk senpi rakitan yang terdiri atas sepucuk laras pendek, dua laras panjang, dan tiga senapan angin disita dalam operasi yang dilaksanakan pada 18 November lalu tersebut. ''Selain memusnahkan ganja-ganja itu, pondok pelaku dibakar. Termasuk dua pucuk senpi rakitan yang telah rusak juga ikut dibakar,'' kata Ghufron saat melakukan konferensi pers di halaman Mapolda Bengkulu kemarin (23/11).

Lokasi penanaman ganja itu, kata dia, berada di hutan lindung dan jauh dari permukiman. Meski sudah terjamah manusia, lokasi tersebut cukup sulit dicapai aparat.

Bahkan, tim harus beberapa kali mengganti kendaraan untuk bisa sampai di lokasi. Ghufron, mantan Dirlantas Polda DI Jogjakata, menegaskan bahwa personel awalnya menggunakan kendaraan roda empat. Namun, moda itu terganjal lokasi dan harus berganti dengan kendaraan roda dua.

Ternyata, sepeda motor pun belum bisa mencapai lokasi karena medan yang menanjak. Hingga akhirnya, petugas berjalan kaki. ''Padahal, ke atas sana masih 6-8 jam lagi,'' jelasnya.

Mantan Karobinopsnal Baharkam Polri tersebut menuturkan, pelaku memang mencari tempat terpencil agar tidak terdeteksi petugas. Selain itu, para pelaku tampak profesional dalam mengelola kebun ganja tersebut.

Mereka, jelas Ghufron, menggunakan jebakan yang bisa mendeteksi jika ada orang atau binatang masuk. Jebakan tersebut bisa berbunyi ketika ada yang menginjak atau tersandung. Begitu juga pada operasi tersebut. Anggota sempat dihadang suara ledakan (pertanda ada orang masuk ke ladang).

BENGKULU - Tim Direktorat Narkoba Kepolisian Daerah (Polda) Bengkulu berhasil menemukan ladang ganja seluas 5,5 hektare. Dari ladang di Hulu Sungai

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News