Indonesia Masters 2020
Greysia Polii Lelah dan Pusing, Apriyani Rahayu Menangis
Minggu, 19 Januari 2020 – 22:07 WIB
Greysia/Apriyani juga memuji penampilan lawan yang begitu luar biasa. Semangat dan mental bertanding Thygesen/Fruergaard patut diacungi jempol.
“Kami memang tertekan dan enggak bisa main lepas di gim pertama, Kami salut sama pasangan Denmark, mereka main bagus banget, enjoy banget. Di gim kedua kami coba membalikkan keadaan. Saya bilang sama Apri, tidak usah memikirkan yang di luar, fokus sama yang di dalam lapangan,” tutur Greysia. (bi/jpnn)