Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gubernur Kalbar: Siapa Benar, Mari Kita Buktikan!

Kamis, 18 Mei 2017 – 05:59 WIB
Gubernur Kalbar: Siapa Benar, Mari Kita Buktikan! - JPNN.COM
Foto bersama para tokoh Kalbar usai Deklarasi Perdamaian di depan Mapolda Kalbar, Rabu (17/5) siang. Foto: IMAN SANTOSA/Rakyat Kalbar/JPNN.com

jpnn.com, PONTIANAK - Tokoh masyarakat dan Ormas di Kalimantan Barat berkumpul di markas Polda Kalbar, jalan Ahmad Yani Pontianak, Rabu (17/5), untuk menyampaikan deklarasi damai.

Sejumlah tokoh hadir, selain Kapolda Brigjen Erwin Triwanto beserta jajarannya yang menjadi tuan rumah, di antaranya Pangdam Tanjungpura Mayjen Andika Perkasa, Gubernur Kalbar Cornelis, Ketua DPRD Kalbar M. Kebing, Wakil Walikota Pontianak Edi Rusdi Kamtono. Wakil Ketua MPR Oesman Sapta Odang juga terlihat.

Beberapa perwakilan ormas yang mencanangkan akan menggelar aksi pada 20 Mei mendatang pun tampak. Seperti Persatuan Orang Melayu (POM) Kalbar, Laskar Pembela Islam (LPI), dan Laskar Pemuda Melayu (LPM).

Sekitar tengah hari, gubernur akhirnya tiba di markas Polda Kalbar. Acarapun dimulai dengan sambutan dari Kapolda yang berterima kasih kepada semua pihak yang hadir. “Padahal undangannya ini kita kirimkan baru kemarin (16/5),” tukas Erwin Triwanto.

Dilanjutkan dengan penandatanganan deklarasi yang dilakukan oleh semua perwakilan Ormas. Pembacaan deklarasi sendiri dilakukan oleh Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kalbar, Wajidi Sayadi.

Setelah itu, sejumlah pembesar menyampaikan pandangan masing-masing terkait kedamaian Kalbar.

Dalam sambutannya, Wakil Ketua MPR Oesman Sapta mengingatkan betapa pentingnya persatuan dan toleransi.

““Ada ayat Alquran yang mengatakan, ya Allah ya Tuhanku, limpahkan lah kesabaran kepada diriku. Juga begitu di agama-agama lain, selalu mengajarkan yang menyejukkan,” imbuh dia.

Tokoh masyarakat dan Ormas di Kalimantan Barat berkumpul di markas Polda Kalbar, jalan Ahmad Yani Pontianak, Rabu (17/5), untuk menyampaikan deklarasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA