H Club SCBD Hadirkan Budaya Lokal Bali Lewat Tari Kecak
Co-founder HW Group, Ivan Tanjaya menuturkan, penyelenggaraan Atlas Take Over menunjukkan komitmen perusahaan memperkenalkan dan menghargai kebudayaan lokal.
"Dengan Atlas Take Over, HW Group berkomitmen untuk terus memperkenalkan, merawat, dan merayakan kekayaan budaya lokal," ucap Ivan Tanjaya.
"Melalui kolaborasi inovatif dan inspiratif, kami berambisi menghadirkan platform yang menjaga kelestarian budaya Indonesia," sambungnya.
Ke depannya, H Club SCBD berencana untuk terus menghadirkan rangkaian acara sejenis yang menggabungkan kekayaan budaya dan dikemas dengan gaya modern.
Tujuannya untuk memberikan pengalaman unik dan inspiratif bagi para pengunjung. (mcr7/jpnn)