Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ha ha, Pak Bupati Mendandani Istrinya

Minggu, 23 April 2017 – 00:59 WIB
Ha ha, Pak Bupati Mendandani Istrinya - JPNN.COM
MEWARNAI KUKU: Bupati Malinau Dr. Yansen TP, M.Si saat mewarnai kuku istrinya dalam lomba merias istri pada peringatan Hari Kartini, Jumat (21/4). Foto: AGUSSALAM SANIP/RADAR TARAKAN/JPNN.com

jpnn.com - Cara unik dilakukan oleh Pemkab Malinau, Kalimantan Utara, dalam memperingati Hari Kartini.

Sebagai penghormatan kepada para perempuan, diadakan lomba merias istri.

AGUSSALAM SANIP, Malinau

PERINGATAN sosok yang memperjuangkan emansipasi wanita, RA Kartini, tentu berbagai kegiatan dan lomba dilakukan nyaris di seluruh nusantara. Tak terkecuali di Kabupaten Malinau.

Cara berbeda dilakukan oleh Pemkab Malinau dengan menggelar lomba merias istri. Melalui pengeras suara, panitia penyelenggara memanggil bupati, sekretaris kabupaten para asisten serta FKPD untuk hadir ke lapangan mengikuti lomba mendandani istri.

Di lapangan, panitia menyediakan sudah menyiapkan selempang, bros dan kutek (cat kuku) untuk dipasangkan sebagai aksesoris di pakaian dan rambut serta mewarnai kuku.

Lomba ini sengaja digelar untuk memberikan pemahaman bagi para suami, betapa susah dan ribetnya para istri saat berdandan.

Inilah yang kerap menjadi penyebab istri telat saat akan menghadiri undangan.

Cara unik dilakukan oleh Pemkab Malinau, Kalimantan Utara, dalam memperingati Hari Kartini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close