Hampir Setengah Kasus Corona di Indonesia Ditemukan di Jakarta, Ini Datanya
Senin, 06 April 2020 – 18:36 WIB
Berturut-turut setelah Jawa Timur, pasien sembuh corona paling banyak ditemukan di Sulawesi Selatan (19 kasus), Bali (18 kasus), Jawa Tengah (14 kasus), dan Jawa Barat (13 kasus).
Masih dari data pemerintah, total pasien corona meninggal per Senin ini ditemukan sebanyak 209 kasus. DKI Jakarta kembali menjadi provinsi terbanyak ditemukan pasien meninggal yakni 99 kasus.
Setelah DKI Jakarta, pasien meninggal paling banyak ditemukan di Jawa Barat (29 kasus), Jawa Tengah (22 kasus), Banten (17 kasus), Jawa Timur (14 kasus). (mg10/jpnn)