Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hanbok Wave Tandai 50 Tahun Hubungan Diplomasi Indonesia-Korea

Jumat, 08 September 2023 – 21:33 WIB
Hanbok Wave Tandai 50 Tahun Hubungan Diplomasi Indonesia-Korea - JPNN.COM
Hanbok Wave Tandai 50 Tahun Hubungan Diplomasi Indonesia-Korea. Foto: YKDK

YKDK menyuguhkan 12 koleksi busana Hanbok buah yang didesain dan dikembangkan oleh Usaha Kecil dan Menengah(UMKM) Korea.

Adapun 9 perusahaan Hanbok yang turut berpartisipasi, antara lain Giroe, Live Damyeon, Lisle, Morinori, Chai Kim, Hapli, Hanbok Studio Hyeon, Hyemi by Saimdang, dan Hyeyum Hanbok.

"Kami akan terus memimpin dalam memperkenalkan Hanbok sebagai lambang Korean Wave ke seluruh dunia demi perluasan promosi budaya Korean Wave," tutur Jang Dong-Kwang.

Hanbok Wave Tandai 50 Tahun Hubungan Diplomasi Indonesia-Korea
Presiden YKDK Jang Dong-Kwang. Foto: dok. YKDK

Sebagai bagian dari proyek Hanbok Wave, YKDK berencana memperkenalkan Hanbok desain baru untuk pertama kalinya melalui papan pajangan elektronik di Times Square, New York, AS, pada Desember 2023.

Hanbok Wave juga telah digelar di London, Inggris, dan Milan, Italia, dan mendapat tanggapan positif di Jakarta, Indonesia. (jlo/jpnn)

YKDK menggelar Hanbok Wafe di Jakarta, guna merayakan 50 tahun hubungan diplomasi Indonesia-Korea.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close