Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hanoman Sikh

Oleh Dahlan Iskan

Sabtu, 07 Desember 2019 – 10:46 WIB
 Hanoman Sikh - JPNN.COM
Dahlan Iskan.

Demikian juga ketika saya ke pura yang dianggap paling suci di agama Hindu. Di Kota Varanasi. Di negara bagian Uttar Pradesh.

Saya ikuti ritual hari raya Hanoman di situ. Sampai selesai. Begitu banyak persinggungan gerak ritual keagamaan di situ.

Saya pun banyak merenung. Selama di India ini. Mengapa praktik beragama di kawasan ini begitu semangatnya.

Saya jadi ingat masa kecil di desa. Praktik keagamaan kami juga sangat santai tapi gegap gempita.

Kini saya tahu: praktik keagamaan masa kecil itu terasa ada mirip dengan Hindu di India. Ada mirip dengan Buddha di sini. Dan mirip dengan Sikh di Amritsar ini.

Begitu banyak lagu di masjid saya ketika itu. Azan kami lagukan.

Setelah azan kami dendangkan pujian-pujian. Kadang sangat lama --menunggu masuknya Imam ke masjid --karena sang imam harus menghabiskan rokoknya dulu.

Selesai salat kami dendangkan tahlil.

Di India, sekarang ini, saya mengikuti ritual berbagai agama dan aliran --oh ini yang kian hilang di Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close