Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hanura Siapkan Kader Perempuan Untuk Maju Sebagai Caleg

Rabu, 29 November 2017 – 07:55 WIB
Hanura Siapkan Kader Perempuan Untuk Maju Sebagai Caleg - JPNN.COM
ILUSTRASI Partai Hanura

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 175 kader Hanura mengikuti Pendidikan dan Pelatihan Perempuan Partai Hanura yang digelar di Balai Kartini, Gatot Subroto, Jakarta, Selasa (28/11).

Para peserta yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia ini nantinya berkesempatan mendaftar sebagai calon legislatif (caleg) dalam Pemilu 2019 mendatang.

“Kami harapkan dalam pelatihan dan pendidikan ini, perempuan yang bergabung nanti dapat memiliki bekal, terutama dalam mencalonkan diri dalam pemilihan legislatif,” ujar Ketua Bidang Penggalangan Perempuan Partai Hanura Dewi Andriani Arma di Jakarta.

Menurut Dewi, Hanura memerlukan strategi yang lebih komprehensif untuk mendorong penguatan peran dan posisi perempuan di politik.

Karena itu pada pendidikan dan pelatihan yang digelar mengutamakan pola interaktif dan partisipatif. Selain itu juga menghadirkan para pembicara yang berkompeten.

“Peserta terdiri dari berbagai unsur. Antara lain jajaran pengurus harian DPP Partai Hanura, organisasi sayap, organisasi otonom, tenaga ahli Fraksi Hanura di DPR, pengurus daerah serta berbagai organisasi profesi dan kemasyarakatan,” pungkas Dewi.(gir/jpnn)

Para peserta yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia ini nantinya berkesempatan mendaftar sebagai calon legislatif (caleg) dalam Pemilu 2019 mendatang.

Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News