Happy Berharap Iklim Politik di Putaran Kedua Kondusif
jpnn.com - jpnn.com - Artis cantik Happy Salma mengaku deg-degan menunggu hasil resmi pilkada DKI Jakarta.
Terlebih pilkada yang diikuti tiga pasangan calon itu dipastikan akan berlangsung dua putaran.
"Tentu deg-degan. Apalagi jadi dua putaran," ujar Happy di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (17/2) malam.
Happy mengatakan, sebagai warga DKI ia akan tetap menggunakan hak pilihnya pada putaran dua Pilkada DKI.
Menurutya, sebagai warga yang baik harus menggunakan hak pilihnya dan tidak menjadi golongan putih atau golput.
"Yang pasti ini kan pesta demokrasi, mahal banget kan ya. Se-Indonesia itu berapa perputaran uang demi kita menemukan kemajuan demokrasi memilih pemimpin. Di putaran kedua akan menjadi bagian dalam investasi aku mencari pelayan untuk Jakarta," katanya.
Happy berharap iklim politik di putaran kedua bisa kondusif dan lebih sehat.
"Jadi apapun yang terjadi ya tetap menggunakan akal sehat dan melihat logic kita, itu tetap harus dipakai di putaran kedua. Jangan ada emosi apalagi menyangkut pertemanan," harapnya.