Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hari Ini, Presiden Jokowi-PM Lee Bahas Batam di Singapura

Kamis, 07 September 2017 – 11:17 WIB
Hari Ini, Presiden Jokowi-PM Lee Bahas Batam di Singapura - JPNN.COM
Presiden Jokowi. Foto: Ist/Humas Pemprov Kalbar

Saat ini, BI telah mengembangkan divisi Financial Technology (Fintech). Tujuannya adalah untuk memonitor perkembangan industri digital yang bergerak di sektor pembiayaan.

"Kita lihat banyak start up teknologi finansial yang perlu dimonitor. Kita tidak akan membuat mereka terkekang karena pastinya kami akan bersinergi dengan mereka," harapnya.

Badan Pengusahaan (BP) Batam sebagai pengelola investasi juga menaruh harapan besar lewat pengembangan industri digital.

"Industri digital sangat bagus di Batam. Investor selalu lihat Batam sebagai daerah potensial untuk penanaman modal," ungkap Deputi V BP Batam, Gusmardi Bustami.

Namun untuk memenuhi ekspektasi tersebut dibutuhkan sarana berupa infrastruktur dan sumber daya manusia (SDM) yang memadai.

Untuk infrastruktur, Gusmardi menilai Batam sudah bagus. BP Batam sendiri memiliki Pusat Data dan Sistem Informasi (PDSI). Di samping itu, ada Politeknik Batam.

Sedangkan untuk SDM yang memiliki kompetensi, Batam memang masih dalam tahap pemantapan. Politeknik Batam sudah kompeten dalam mengembangkan SDM yang penting dalam industri digital. Selain itu, institusi pendidikan ini membuka jurusan penerbangan.

Dia juga mengatakan, Singapura merupakan mitra yang hebat dalam investasi sekaligus negara yang bagus sebagai ajang promosi investasi. Sehingga alangkah indahnya jika kerjasama dalam bidang investasi ini terus ditingkatkan.

Kalangan pengusaha di Batam menaruh harapan tinggi pada pertemuan antara Presiden Joko Widodo dengan PM Singapura Lee Hsien Loong di Singapura, Kamis (7/9).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News