Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hasil Sanggah PPPK Guru Diprotes Honorer, Pejabat Kemendikbudristek Keluarkan Pernyataan Tegas

Selasa, 02 November 2021 – 20:44 WIB
Hasil Sanggah PPPK Guru Diprotes Honorer, Pejabat Kemendikbudristek Keluarkan Pernyataan Tegas - JPNN.COM
Sekretaris Ditjen GTK Kemendikbudristek Nunuk Suryani. Foto tangkapan layar

jpnn.com, JAKARTA - Hasil sanggah PPPK guru tahap I mendapatkan protes dari honorer K2 maupun non-K2. Mereka menduga ada permainan data dalam penentuan kelulusan tersebut.

Menanggapi masalah tersebut Sekretaris Ditjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbudristek Nunuk Suryani mempersilakan untuk melayangkan protes. Kemendikbudristek dan Panselnas akan menjawabnya dengan data dan fakta.

"Silakan saja bagi guru honorer yang tidak puas dengan hasilnya untuk protes. Itu hak mereka," kata Nunuk kepada JPNN.com, Selasa (2/11).

Dia menegaskan hasil kelulusan PPPK guru tahap I sifatnya sudah final karena berdasarkan perhitungan kelulusannya sesuai KepmenPAN-RB 1127 tahun 2021, KepmenPAN-RB 1129 tahun 2021, dan KepmenPAN-RB tahun 2022.

Apabila terjadi perubahan saat hasil sanggah, itu semata karena ada sanggahan dan kemudian disinkronkan dengan data.

"Kalau buktinya kuat maka Panselnas menghitung kembali nilainya makanya ada perubahan nilai prasanggah dan hasil sanggah meski tidak menyeluruh ke seluruh peserta," terangnya.

Dia memastikan tidak ada manipulasi data dalam penetapan kelulusan PPPK guru tahap I karena semuanya bekerja dengan sistem.

Nunuk pun mengimbau agar guru honorer yang dinyatakan tidak lulus PPPK tahap I fokus pada seleksi kedua. Masih ada waktu untuk mendapatkan nilai terbaik.

Sekretaris Ditjen GTK Kemendikbudristek Nunuk Suryani memberikan pernyataan tegas terkait banyaknya guru honorer yang protes akan hasil sanggah PPPK guru tahap I

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close