Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hasil Survei, Paslon Suwarti Burlian-Thamrin Hasan Unggul Untuk Pilkada Musi Rawas

Rabu, 06 November 2024 – 18:39 WIB
Hasil Survei, Paslon Suwarti Burlian-Thamrin Hasan Unggul Untuk Pilkada Musi Rawas - JPNN.COM
Pasangan calon (Paslon) nomor urut 2 Suwarti Burlian - Thamrin Hasan saat debat pertama. Foto: source for JPNN.com.

jpnn.com, MUSI RAWAS - Semar Political Institute (SPIN) merilis hasil survei terbaru elektabilitas pasangan calon (Paslon), pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Musi Rawas (Mura) 2024.

Hasilnya, Paslon nomor urut 2 Suwarti Burlian - Thamrin Hasan lebih unggul dibanding Paslon nomor urut 1 Ratna Machmud Suprayitno.

Hasil survei dan riset politik SPIN menunjukkan elektabilitas Suwarti - Thamrin sebesar 48,37 persen, sedangkan elektabilitas Ratna - Suprayitno sebesar 42,58 persen.

Sementara itu, responden yang menjawab tidak tahu atau tidak jawab (TT/TJ) sebesar 9,05 persen.

Direktur SPIN Mawardin menerangkan bahwa tingginya elektabilitas Suwarti - Thamrin disebabkan oleh dua faktor utama.

"Pasangan nomor urut 2 ini sangat gencar turun ke bawah, menemui warga secara langsung dari rumah ke rumah dalam beberapa bulan terakhir," terang Mawardin, Rabu (6/11).

"Keduanya juga melakukan sosialisasi yang terpadu secara massif antara atribut dan menyebar di berbagai titik, inilah yang menarik perhatian warga Musi Rawas," tambah Mawardin.

Faktor kedua, persepsi warga Musi Rawas terhadap sosok Suwarti dan Thamrin sangat positif.

Paslon nomor urut 2 Suwarti Burlian - Thamrin Hasan lebih unggul dibanding Paslon nomor urut 1 Ratna Machmud Suprayitno pada Pilkada Musi Rawas 2024

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close