Hasil Ujian Anak Jelek, Jangan Marahi Mereka!
jpnn.com, BANTUL - Nilai hasil ujian bukan patokan segala-galanya karena setiap siswa memiliki potensi berbeda.
Itulah pesan moral yang ditekankan Kepala Sekolah SD Mutiara Persada Suwarna kepada wali murid saat pengumuman hasil ujian akhir sekolah berstandar nasional (UASBN) beberapa waktu lalu.
Surat cinta yang ditulis Suwarna itu kemudian memviral sepekan terakhir.
Suwarna menyatakan baru punya inisiatif menulis surat cinta menjelang pengumuman hasil USBN pada 9 Juni lalu.
Sebagian besar materinya menyadur pesan surat yang banyak beredar di dunia maya.
Nah, momen yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba. Satu per satu wali murid yang telah berkumpul di sekolah menunggu pengumuman hasil UASBN diberi surat cinta tersebut.
Kendati begitu, Suwarna tidak meminta mereka membuka langsung surat tersebut.
Suwarna terlebih dahulu menyampaikan wejangan. Sekaligus membuka pandangan wali murid mengenai terpuruknya hasil ujian nasional tahun ini, baik di level SD, SMP, maupun SMA.