Hatta Pastikan Harga BBM Tidak Akan Naik
Jumat, 16 September 2011 – 05:02 WIB
”Apalagi kita menghadapi persoalan cukup serius, yakni pelemahan pertumbuhan ekonomi global, di Amerika, Eropa dan bahkan berimbas ke Tiongkok. Maka kita harus memelihara daya beli masyarakat kita,” jelas pria yang akrab disapa Mister Pukul Tujuh Tet ini.
Dalam kondisi seperti ini, lanjut Hatta, inflasi harus dikendalikan. Jika harga BBM dinaikkan, sudah pasti inflasi sulit terkendali. Itulah sebabnya sebagai Menko Bidang Perekonomian, dia tidak hanya melihat masalah subsidi BBM ini dari sisi fiskal.
Hatta juga mengatakan, tidak perlu membatasi pertumbuhan sektor otomotif yang sedang berkembang pesat guna mengendalikan subsidi. Indonesia akan dijadikan basis produksi ekspor untuk kawasan Asia Pasific oleh Toyota. ”Kita harus mendukung itu,” ujar Hatta.