btn close ads
Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Hebat, Aksi Prajurit TNI Ini Bikin Anak-Anak Papua Tampak Gembira

Rabu, 05 Januari 2022 – 23:35 WIB
Hebat, Aksi Prajurit TNI Ini Bikin Anak-Anak Papua Tampak Gembira - JPNN.COM
Prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas Yonif 126/KC memperkenalkan permainan tradisional Kaki Kuda/Egrang kepada anak-anak di Kampung Embi, Distrik Web, Kabupaten Keerom, Papua. Foto: Pen Satgas Pamtas Yonif 126/KC

jpnn.com, KEEROM - Prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas Yonif 126/KC melakukan berbagai cara untuk mendekatkan diri kepada warga binaannya.

Salah satunya adalah melalui bermain dan memperkenalkan permainan tradisional Kaki Kuda/Egrang kepada anak-anak di Kampung Embi, Distrik Web, Kabupaten Keerom, Papua.

Egrang merupakan salah satu permainan tradisional yang sangat digemari pada tahun 80-an ini.

Permainan ini berupa berdiri dan berjalan menggunakan galah bambu merupakan bagian dari budaya kemataraman yang penuh nilai-nilai budaya Jawa ini diperkenalkan oleh personel Pos Ubrub Sertu Moramoy Siahaan.

Terlihat anak-anak sangat gembira dan antusias belajar sekaligus memainkan permainan ini yang sebelumnya mereka tidak mengetahui sama sekali permainan tradisional tersebut.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 126/KC Letkol Inf Dwi Widodo  dalam rilis tertulisnya, Rabu (5/1/2022).

Letkol Dwi menjelaskan pada era digital ini banyak hal yang perlu dipahami dan perkembangannya juga harus diikuti.

Namun, dia mengingat bukan berarti melupakan hal-hal yang bersejarah di masa lalu. “Hal ini kami lakukan untuk mengajarkan anak-anak agar dari dini terbiasa untuk melakukan hal yang positif,” ujar Dansatgas.

Prajurit TNI yang tergabung dalam Satgas Yonif 126/KC melakukan aksi yang luar biasa dan membuat anak-anak Papua tampak gembira dan antusias.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Close menu