Heboh Penemuan Mayat di Gudang Kimia Farma, Begini Penjelasan Polisi
"Kami telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan menemukan jenazah perempuan berinisial BMJ (56) dengan barang bukti berupa ponsel dan dompet yang berisi uang Rp110 ribu," ujar Ary.
Dia menyampaikan bahwa autopsi telah dilakukan dan pihaknya sedang menunggu hasil digital forensik untuk mengetahui penyebab kematian.
Gudang tempat penemuan jenazah tidak terkunci, dan dari hasil investigasi diketahui bahwa terdapat panggilan masuk di ponsel korban dari suami korban. Enam saksi dari Kimia Farma telah diperiksa, termasuk saksi yang pertama kali melihat korban memasuki apotek dan mengarahkannya ke ruang racik obat.
Kamera pengawas (CCTV) dari lokasi kejadian telah diamankan dan sedang dianalisis oleh laboratorium di Surabaya untuk memastikan tidak ada rekayasa dalam rekaman tersebut. Kasus ini ditangani oleh Satuan Tugas (Satgas) Polresta Samarinda dengan koordinasi yang telah dilakukan bersama Kimia Farma.
Penyelidikan masih berlanjut dengan rencana pra-rekonstruksi untuk memahami kronologi peristiwa tersebut.
"Kami berkomitmen untuk mengungkap peristiwa ini secara terang benderang dan memberikan kepastian kepada pihak keluarga," kata Ary. (antara/jpnn)